Sunday, March 31, 2019

Beasiswa Asean-India Research Training Fellowship (AI-RTF)


Deadline: 30 Juni dan 31 Desember setiap tahun

Salah satu beasiswa penelitian datang dari India melalui program beasiswa ASEAN-India Research Training Fellowship (AI-RTF). Beasiswa ini memberikan kesempatan untuk bekerja pada institusi akademik atau Research & Development (R&D) India agar dapat meningkatkan keterampilan dan keahlian penelitian. Selain itu, kesempatan ini juga memberi jalan terbukanya pertukaran informasi antara peneliti dari India dan negara-negara ASEAN agar dapat membangun kolaborasi dalam hal penelitian. Kuota beasiswa ini berjumlah 50 orang yang mencakup seluruh negara anggota ASEAN serta berdurasi 2 - 6 bulan.


Sedangkan, tujuan utama kerjasama dari ASEAN-India Science, Technology and Innovation yaitu:
1. Mendorong dan memajukan kerjasama di bidang sains, teknologi dan inovasi, melalui kegiatan penelitian bersama dan pengembangan bidang lintas sektor seperti kesehatan, penyakit menular, pengelolaan lingkungan, adaptasi perubahan iklim dan langkah-langkah mitigasi, telnologi pertanian, energi alternatif, keanekaragaman hayati, pemrosesan makanan, bahan-bahan canggih untuk pengembangan produk bernilai tambah, dan teknologi ruang angkasa.
2. Mendorong dan mempromosikan kerjasama dalam bioteknologi melalui pengembangan kapasitas serta pengembangan dan kerjasama bersama untuk saling menguntungkan
3. Melakukan kegiatan dan pengembangan program/proyek di bawah dana ASEAN-India Science and Technology Development Fund
4. Untuk mendukung dan memfasilitasi mobilitas di antara para peneliti muda berbakat ASEAN

Area/Topik Penelitian
Area/topik penelitian harus sejalan dengan ASEAN Plan of Action on Science, Technology and Innovation (APASTI) 2016-2025. Beasiswa akan ditawarkan dalam topik penelitian dari disiplin ilmu berikut ini:
1. Agricultural Sciences
2. Biological and Medical Sciences
3. Chemical Sciences & Engineering
4. Computer Science & Engineering
5. Physical Sciences and Mathematics
6. Ocean, Earth & Atmospheric Sciences
7. Engineering Sciences
8. Materials, Minerals and Metallurgy
9. Science Policy/IPR Management/Technology Transfer & Commercialisation
10. Other multi-disciplinary areas of Science, Technology and Innovation in alignment wist APASTI

Persyaratan
1. Pelamar berkewarganegaraan dari salah satu negara anggota ASEAN
2. Memiliki setidaknya gelar Master dalam Ilmu Pengetahuan Alam atau gelar yang setara dengan Teknologi/Teknik/Kedokteran
3. Pelamar harus bekerja/belajar/berafiliasi dengan R&D nasional atau lembaga akademis. Jika terpilih, kepala lembaga tempat pelamar bekerja/belajar harus memberi cuti selama masa fellowship dan akan bergabung dengan tugasnya kembali di lembaga tersebut setelah menyelesaikan fellowship di India
4. Batas usia pelamar adalah 45 tahun
5. Pelamar yang sudah pernah bergabung dalam fellowship ini tidak boleh mendaftar lagi
6. Fasih dalam berbahasa Inggris
7. Pelamar yang pernah mendapatkan skema beasiswa dari pemerintah India selama 5 tahun terakhir tidak memenuhi syarat untuk mendaftar

Dokumen 
1. Salinan paspor
2. Salinan surat pengesahan (endorsement) dari atasan saat ini, diisi dan ditandatangani bersama tandatangan pelamar. Salinan surat pengesahan tersebut dilampirkan pada akhir formulir aplikasi kemudian di scan.
3. Salinan surat/email dari saintis/institusi di India sebagai persetujuan bahwa pelamar diterima bekerja dengan mereka

Pelamar sangat disarankan untuk melakukan kontak terlebih dahulu dengan institusi / lembaga / ilmuwan di India yang sesuai dengan bidang minatnya dan mendapat persetujuan bahwa jika pelamar diterima dalam fellowship ini maka akan diterima untuk bekerja di lembaga tersebut pada proyek penelitian yang diusulkan. 

Cakupan Beasiswa
1. Tiket pesawat pulang pergi internasional kelas ekonomi
2. Biaya visa
3. Asuransi kesehatan
4. Tunjangan INR 50.000 per bulan untuk akomodasi, makan, dan lain-lain
5. Hibah satu kali sebesar INR 40.000 untuk periode 6 bulan untuk biaya penelitian, transfer bandara, perjalanan domestik (melalui jalan darat) untuk menghadiri acara ilmiah atau kunjungan lapangan, dan biaya tambahan Rs. 2.500 per bulan

Pendaftaran hanya dilakukan secara online.
Cermati informasi beasiswa ini secara lebih rinci serta download dokumen pada website resmi AI-RTF.

~ Selamat Mendaftar dan Semoga Sukses ~



No comments:

Post a Comment